Serunya Bermain Game Online di Plays.org Bersama Keluarga
Tidak dipungkiri, aktivitas saat libur bekerja adalah dapat berkumpul bersama keluarga. Mencari hiburan bersama keluarga tidak mesti harus mengunjungi tempat-tempat wisata atau pun pergi ke tempat pesta.
Terlebih di akhir pekan merupakan momen yang paling tepat untuk berkumpul bersama keluarga, saat tersebut harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Agar family time tidak membosankan, maka dapat diisi dengan beberapa permainan bersama keluarga agar suasana terasa lebih hangat.
Serunya Bermain Game Online di Plays.org
Sebenarnya banyak cara yang dapat dilakukan saat momen bersama keluarga agar terasa lebih hangat. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menjaga keharmonisan keluarga yaitu dengan bermain game online. Serunya bermain game online akan terasa lebih menyenangkan jika dimainkan bersama keluarga di rumah.
Sesuai namanya, game online adalah sebuah video game yang memanfaatkan jaringan internet serta perangkat pendukungnya, yakni komputer atau telepon genggam. Salah satu website yang dapat mengakses banyak game online dan dapat diperoleh secara gratis yaitu https://plays.org.
- Banyak Pilihan Permainan
Terdapat ribuan game yang dapat dipilih sesuai dengan kesukaan masing-masing, mulai dari game dengan level paling mudah hingga paling sulit. Kumpulan game yang ada di website play.org ini tidak hanya dapat dimainkan oleh anak-anak saja, orang dewasa, bahkan pemula sekali pun dapat memainkannya dengan mudah.
Untuk bermain game online pada smartphone, kita tidak perlu repot mengunduh serta menginstal aplikasinya melalui Play Store atau App Store. Cukup membuka browser yang digunakan, baik Chrome, Opera, Firefox, maupun Edge yang telah terinstal, kemudian mengetikkan kata kunci plays org, maka akan menemukan sebuah situs game online.
Begitu pun jika kita ingin lebih leluasa bermain dengan tampilan layar penuh dengan menggunakan perangkat komputer atau laptop, hanya dengan membuka browser yang sudah terinstal, maka kita langsung dapat memilih banyak permainan yang disukai.
- Tanpa Iklan
Yang menarik dari platform game online ini yakni tidak ada iklan yang tampil pada saat kita sedang bermain, sehingga kita tidak terganggu olehnya. Permainan pun dapat dilalui dengan asik tanpa terhalang oleh iklan pada saat bermain.
Manfaat Bermain Game Online
Meski anggapan orang tentang game online selama ini identik dengan berbagai dampak buruk pada tumbuh kembang anak. Ternyata dengan bermain game online juga memiliki dampak positif, baik bagi anak-anak maupun orang dewasa.
1. Menghilangkan Stres
Salah satu fungsi utama dari permainan adalah sebagai sarana menghibur diri. Biasanya banyak orang yang bermain game tujuan untuk mengurangi stres akibat beban pekerjaan atau lainnya. Meski sebentar, dengan bermain game online ternyata dapat mengurangi resiko penyakit serius akibat stres.
2. Meningkatkan Fokus Berfikir
Tidak hanya dapat mengurangi stres, dengan bermain game online juga mampu meningkatkan daya fokus serta mengasah kemampuan berpikir dalam permainan. Tiap permainan menuntut para pemainnya agar dapat memenangkan sebuah permainan.
Secara tidak langsung, hal ini dapat melatih otak untuk tetap fokus dan mampu menyelesaikan berbagai masalah yang ada. Oleh karenanya tidak heran jika seorang gamer profesional dapat betah duduk berlama-lama hanya untuk menyelesaikan sebuah pertandingan game saja.
3. Sarana Edukasi
Mengingat manfaat positif dari game online, ternyata permainan tersebut dapat dijadikan sebagai sarana untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, sekaligus sebagai game edukasi terutama jika Anda memiliki anak yang mulai beranjak remaja. Dibandingkan permainan biasa, remaja lebih tertarik untuk bermain game online.
Pilihan Game Online untuk Keluarga
Di keluarga, termasuk saya sendiri banyak game favorit yang biasa kami mainkan melalui website plays.org tersebut. Selain game lego, biasanya game yang sering kami mainkan bersama keluarga untuk menambah kehangatan saat berkumpul bersama, diantaranya:
1. Rogue One Boots on the Ground
Game Rogue One Boots on the Ground merupakan permainan untuk bertahan hidup sesuai dengan karakter dari film Rogue One - Star Wars. Game ini dapat dimainkan oleh siapa pun, baik anak-anak maupun orang dewasa.
Saat memainkan game ini, Anda dituntut untuk dapat menjaga ketiga karakter agar tetap bertahan hidup selama selamanya. Dari ketiga jagoannya memiliki kekuatan khusus yang berbeda-beda untuk melawan musuh. Sang jagoan dapat bertahan dengan menembak musuh, menghancurkan benda-banda yang menghalangi bahkan dapat melindungi orang lain dari serangan musuh.
2. Zombie Typing
Dalam permainan ini, Anda diuji untuk lebih terampil mengetik kata-kata sebanyak-banyaknya agar dapat selamat dari serangan zombie yang ingin memangsa. Dengan mengetikkan kata, itu adalah sebagai senjata untuk melawan zombie yang mendekat.
Tapi perlu diingat, tiap kata-kata yang diketikkan harus dengan ejaan yang benar. Kecepatan mengetikkan kata ini dapat menyelamatkan pemain dari serangan zombie. Permainan ini merupakan pilihan game yang sangat menantang.
3. Tetra Blocks
Jika Anda ingin mengingat masa-masa kecil dahulu dengan bermain game, game tetra blocks ini mungkin akan mengingatkan masa-masa itu. Meski terbilang game klasik, tapi keseruan bermain game ini masih saja butuh kecerdasan.
Permainan menyusun balok berbaris untuk memperoleh bintang agar mendapatkan skor tertinggi. Level awal permainan cukup mudah, tapi jika telah mencapai tingkat yang lebih tinggi, maka kecepatan untuk menyusun balok akan lebih cepat lagi. Dengan begitu akan menguji adrenalin kita agar dapat menyelesaikan permainan hingga ke level yang paling tinggi.
Untuk memperoleh skor astronomi, maka harus sesuai mengatur bintang dan garis. Ketepatan saat memposisikan balok akan membantu menghapus garis. Hindari tumpukan balok yang membentuk baris berlubang agar posisi baris balok tidak tinggi sehingga akan memenangkan permainan tersebut.
Penutup
Sebenarnya masih banyak lagi pilihan permainan yang dapat dimainkan oleh Anda bersama keluarga di plays.org ini. Untuk mencari permaina terbaru serta memilih jenis permainan yang paling Anda sukai dapat mengunjungi laman https://plays.org
Jika Anda telah menemukan beberapa jenis permainan dan agar nanti dapat melanjutkan permainan kembali, maka dapat menambah permainan kesukaan tersebut pada fitur "Add My Favorite". Itulah beberapa permainan game online yang dapat Anda pilih untuk saat berkumpul bersama keluarga. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar
Mohon untuk memberikan komentar dengan bahasa yang sopan, tidak memasang link hidup serta tidak meninggalkan spam disini...!!!
Terimakasih banyak atas perhatiannya...